
Dalam upaya mewujudkan visi serta meningkatkan kualitas jalinan kerjasama dengan berbagai institusi di dalam dan di luar negeri untuk mendukung pengembangan Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (FE UST), maka diselenggarakan Dosen Tamu Internasional/ International Guest Lecturer dengan materi “Strategic Management in The Perfective of Ki Hadjar Dewantara”. Kegiatan diikuti oleh Kurang lebih 100 mahasiswa (yang melakukan absen 45 orang) dilaksanakan pada Rabu, 23 November 2022 melalui media zoom.
International Guest Lecturer dibuka langsung oleh Perwakilan dari Fakulti Universiti Malaysia Sabah (UMS) Dr. Suddin bin Lada dengan narasumber Dr. Syamsul Hadi, M.M. dari Prodi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa. International Guest Lecturer ini merupakan salah satu kegiatan tindak lanjut dari kerjasama yang dilaksanakan oleh FE UST dengan berbagai institusi dalam maupun luar negeri. Diskusi dilanjutkan dengan tanya jawab dengan peserta International Guest Lecturer yang sangat antusias menyampaikan pertanyaan.
Pada sesi akhir, Narasumber memberikan motivasi kepada peserta untuk dapat melakukan penelitian dengan mengangkat berbagai ajaran Ki Hadjar Dewantara.